Rangkuman Metode Penelitian Sosial 3


MODUL 7
Pengolahan Data

Tahapan yang harus dilakukan peneliti setelah mengumpulkan data adalah mengolah data. Data yang terkumpul adalah data yang berupa jawaban responden. Jawaban inilah yang kemudian diubah dalam bentuk kode-kode berupa angka. Dalam penelitian kuantitatif, kode selalu berbentuk angka-angka, sedangkan dalam penelitian kualitatif, kode bisa berbentuk angka dan bisa juga berbentuk kata-kata.

A.   Mengolah Data Kuantitatif
Pengolahan data di dalam penelitian kuantitatif menggunakan angka-angka yang berfungsi sebagai kode. Untuk melakukan pengolahan data, ada beberapa langkah yang harus dilalui, yaitu:
1.    Mengkoding data
2.    Mengentry data ke dalam program SPSS
3.    Membersihkan data
4.    Mengeluarkan hasil penelitian

B.   Mengolah Data Kualitatif
Tahapan pengolahan data dalam penelitian kualitatif bisa dilakukan beraneka ragam dengan tahap pengumpulan data.


MODUL 8
Interpretasi Data

Interpretasi data merupakan kegiatan yang dilakukan peneliti untuk membahasakan data yang ada.
Interpretasi dan analisis data kuantitatif bisa dilakukann terhadap tabel dan juga grafik. Analisis yang dilakukan bisa berbentuk analisis univariat, analisis bivariat, serta analisis multivariat.


MODUL 9
Penyusunan Laporan

Langkah terakhir dari seluruh penelitia adalah penyusunan laporan. Melalui laporan penelitian, ilmuwan lain dapat memahami, menilai, dan kalau perlu menguji kembali hasil-hasil penelitian itu, sehingga dengan demikian pemecahan masalahnya mengalami pemantapan dan kemajuan.

A.   Fungsi dan Jenis Laporan Penelitian

1.    Fungsi Laporan Penelitian
Laporan penelitia berfungsi sebagai dokumen komunikasi antara peneliti dengan masyarakat pembaca, yang memberitahukan tentang masalah yang diteliti, metode yang digunakan untuk memecahkan masalah, hasil-hasil yang ditemukan, kesimpulan yang diambil atas hasil-hasil penelitian tersebut, dan saran alternatif pemecahan masalah yang diteliti.

2.    Jenis-jenis Laporan Penelitian
Laporan penelitian dapat dikelompokkan  berdasarkan tujuannya, panjang-pendeknya, dan target pembacanya.
a.    Berdasarkan Tujuan
Berdasarkan tujuan melakukan penelitian, laporan penelitian dapat dikelompokkan ke dalam empat jenis laporan, yaitu:
a)    Laporan penelitian yang ditulis untuk memenuhi persyaratan penyelesaian studi, seperti skripsi, tesis, dan disertasi.
b)    Laporan penelitian ynag ditulis untuk keperluan perlombaan, seperti lomba karya ilmiah dosen muda, lomba karya ilmiah remaja, dan semacamnya.
c)    Laporan penelitian pesanan.
d)    Laporan penelitian biasa.

b.    Berdasarkan panjang-pendeknya
Berdasarkan panjang-pendeknya, laporan penelitia dapat dikelompokkan menjadi dua jenis laporan, yaitu:
a)    Laporan Lengkap
b)    Laporan Eksekutif

c.    Berdasarkan Target Pembaca
Berdasarkan Target Pembaca, laporan penelitian dapat dikelompokkan menjadi dua jenis laporan, yaitu:
a)    Laporan yang bersifat akademik
b)    Laporan yang bersifat popular

B.   Sistematika Penulisan Laporan Penelitian
Pada saat ini sistematika penulisan laporan penelitian disesuaikan dengan langkah-langkah penelitian yang dilakukan.
Secara garis besar, sistematika penulisan laporan terdiri dari dua bagian utama, yaitu bagian muka dan bagian isi.
Bagian muka:
              i.        Halaman Judul
            ii.        Halaman Pengesahan
           iii.        Abstrak
           iv.        Kata Pengantar
            v.        Daftar Isi
           vi.        Daftar Tabel (jika ada)
          vii.        Daftar Gambar (jika ada)

Bagian isi:
BAB I        PENDAHULUAN
A.   Latar Belakang Masalah
B.   Perumusan Masalah
C.   Tujuan Penelitian
D.   Manfaat Penelitian

BAB II TELAAH KEPUSTAKAAN
Termasuk di dalam telaah kepustakaan adalah bagian tentang perumusan hipotesis.

BAB III            METEDOLOGI
A.   Desain Penelitian
B.   Populasi dan Sampel
C.   Pengumpulan Data
D.   Analisis Data

BAB IV           HASIL atau TEMUAN

BAB V      PEMBAHASAN, KESIMPULAN DAN SARAN

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN (jika ada)

Artikel Terkait

Previous
Next Post »